Hal-hal tak terduga bisa terjadi kapan saja dan di mana saja, termasuk di sekitaran kita. Berkat teknologi informasi yang canggih seperti zaman sekarang, kita bisa mendapatkan berita aneh tersebut secara kilat masuk ke telinga kita.
Sebaliknya, kita pun dapat langsung mengabari dunia jikalau ada hal-hal unik terekam kamera kita sebagai bagian dari warna-warni kehidupan dan kejadian langka.
Hingga pertengahan tahun 2021 ini, sudah terdapat banyak sekali hal unik yang bisa bikin kita geleng-geleng kepala.
Beberapa diantaranya adalah sebagai berikut:
Sambaran Petir Membunuh Ratusan Domba
Seorang penggembala dari Georgia haruslah menelan kesedihan setelah melihat sebuah kejadian dimana petir membunuh seratus domba miliknya secara sekaligus.
Tak hanya itu saja, sebanyak 400 kawanan domba lainnya juga ikut terkena hempasan badai petir tersebut tak tersisa.
Sang pemilik, Nikolay Levanov, mengalami pingsan setelah terkena efek kejut dari sinar petir yang menyerang kawanan dombanya tersebut.
Untungnya, Nikolay berhasil kembali bangkit dan tak mendapatkan luka serius sedikitpun, selain mengalami kebangkrutan akibat aset miliknya hilang dalam sekejap.
Diculik Alien Hingga 52 Kali
Paula Smith yang telah berusia 50 tahun mengaku telah diculik alien sebanyak 50 kali dengan bekas memar di beberapa bagian tubuhnya sebagai bukti.
Paula mengaku bahwa ia pertama kali diculik semenjak masih kecil, dan kejadian tersebut terus berlanjut hingga usianya yang sudah mencapai setengah abad.
Vampir Peminum Darah Manusia
Obsesi seringkali membuat manusia kehilangan akal sehatnya. Sebut saja Julia Caples yang sekarang kecanduan meminum darah langsung dari manusia hidup.
Untungnya, orang yang dihisapnya tersebut memiliki obsesi sama dan menjadikan darahnya sebagai donasi untuknya.
Sekalipun masih bisa makan dan minum secara normal, akan tetapi aktivitas minum darah tersebut tak bisa ia tinggalkan begitu saja, karena sudah menjadi gaya hidup gotiknya sehari-hari.
Hujan Burung di Cirebon
Kali ini berita aneh datang dari dalam negeri sendiri, yaitu hujan burung yang terjadi di kota Cirebon.
Fenomena ini terjadi setelah hujan deras yang menimpa area tersebut, sementara pemerintah belum mengeluarkan statemen yang menjelaskan asal-usul tersebut.
Dugaan sementara hanya berupa keracunan, hujan asam, pestisida, hingga kemungkinan munculnya penyakit baru.